header permata pengalamanku

Camilan Sehat Heavenly Blush Greek Yogurt Tinggi Protein

135 komentar

Mengapa Kita Lapar?


Puasa-puasa begini, sepertinya kita makin akrab ya, dengan yang namanya lapar? Sebenarnya, mengapa sih, kita bisa lapar? Sinyal lapar muncul saat gula darah dalam tubuh menurun akibat dipakai menjadi energi untuk beraktivitas. Sinyal ini diterima otak dan keinginan makan pun muncul.

mengapa kita lapar

Siapa nih, pengirim sinyalnya? Namanya saraf Mu-Opioid Receptor (MOR). Lewat saraf inilah tubuh berkomunikasi dengan otak, memberitahu kapan saatnya makan dan berhenti. Ketika saraf MOR di perut terstimulasi, ia mengirim sinyal yang mendorong terus makan sampai saraf terhalangi.


Mengapa Kita Lapar Terus?


Pernahkah kamu mengalami baru saja makan dan belum lelah beraktivitas, tapi kok sudah lapar? Mau makan lagi tapi jamnya nanggung, belum masuk jam makan berikutnya. Sudah berusaha makan camilan tapi kok, kurang kenyang? Padahal katanya itu camilan sehat, lho!

mengapa kita lapar

Nah, berarti ada yang salah dengan kinerja dalam tubuhmu. Bisa jadi, kamu kekurangan protein. Menurut studi di jurnal Cell, salah satu manfaat protein adalah efektif menghalangi saraf MOR. Sehingga, kita bisa merasa kenyang lebih lama jika kita mengonsumsi cukup protein bagi tubuh kita.

Protein metabolismenya lebih rendah daripada karbohodrat dan lemak, sehingga mencerna makanan dengan lebih lambat dan stabil. Kalori yang digunakan untuk mencerna protein pun lebih banyak dibandingkan ketika mencerna karbohidrat.

"Mengonsumsi lebih banyak protein dalam makanan Anda membantu Anda merasa kenyang karena memperlambat pencernaan dan membantu mencegah pemecahan karbohidrat dalam makanan yang menyebabkan Anda tidak membakarnya dengan benar dan akhirnya merasa lapar setelah makan," kata Jessica Cording, RD., seorang ahli diet terdaftar di New York City.

Itulah sebabnya, banyak orang mengalihkan menu karbohidratnya menjadi protein. Langkah ini biasanya dilakukan untuk membentuk fisik badan yang lebih baik dan mengurangi jumlah lemak dalam tubuh.


Manfaat Protein


Keren ya, protein ini? Iya, dong! Kan, sesuai dengan namanya, yang berasal dari Bahasa Yunani yaitu protos, yang berarti "yang paling utama." Protein ini memang memegang peran sangat besar bagi kita. Makanya, dia termasuk salah satu makronutrien yang harus kita konsumsi dalam jumlah banyak.

Memangnya, apa saja sih, manfaat protein? Banyak! Berikut ini adalah beberapa fungsi utama protein dalam tubuh kita:

manfaat protein

1. Sumber Energi


Setiap gram protein menghasilkan 4,1 kalori yang dibutuhkan tubuh. Bahkan, protein membantu tubuh dalam mengolah energi dari sumber kalori lain, yaitu karbohidrat dan lemak.

2. Membangun dan Memperbaiki Jaringan Tubuh


Protein sangat dibutuhkan untuk pembentukan tulang, otot, tulang rawan, kulit dan darah. Selain itu, ia juga digunakan untuk membangun, memperkuat, dan memperbaiki jaringan tubuh yang rusak. Karena itu, protein penting bagi tumbuh-kembang anak, remaja, hingga wanita hamil dan janinnya.

3. Memproduksi Hormon dan Enzim


Zat ini juga bermanfaat untuk membuat hormon yang berfungsi membantu sel mengirim pesan serta mengkoordinasikan fungsi sel dan organ di dalam tubuh. Juga, membuat enzim yang berfungsi memfasilitasi reaksi biokimiawi dan metabolisme tubuh.

4. Membuat Antibodi


Zat antibodi yang diproduksi protein sangat berperan dalam sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi benda asing yang masuk. Protein mengidentifikasi dan membantu menghancurkan antigen seperti bakteri dan virus bersama sel darah putih.

5. Meneruskan Sifat Genetik


Tahu dong, melalui apa sifat genetik itu diturunkan? Ya, melalui kode DNA dalam gen yang terbentuk dari serangkaian asam amino protein.

6. Meningkatkan Kinerja Sistem Saraf


Asam amino membentuk struktur otak dan zat penghantar rangsang pada sambungan sel saraf agar sinyal dikirim dengan cepat dan efisien. Asam aspartat yang dibuat dari protein diperlukan untuk menjaga keseimbangan dalam sistem saraf pusat.


Gejala Kekurangan Protein


Terbayang kan, betapa ngerinya kalau sampai kita kekurangan protein? Ada banyak proses yang terganggu dan mengantarkan pada berbagai penyakit. Makanya, kita perlu mewaspadai jika kita termasuk yang kekurangan protein. Beberapa gejala yang disebabkan kekurangan protein adalah:

manfaat protein

1. Sering Merasa Lapar


Keinginan untuk mengkonsumsi makanan manis dan minum air putih jadi berlebihan. Hal ini disebabkan oleh fungsi protein yang sangat penting untuk menjaga kadar gula dalam darah dengan cara seperti yang dijelaskan di awal artikel.

2. Rambut Rontok, Kulit Kusam dan Kuku Rusak


Protein berperan penting memelihara kesehatan kuku, kulit dan rambut. Jika tubuh mengalami kekurangan protein, maka bisa menyebabkan kuku pecah bernoda, rambut rontok dan kulit yang kusam. Aih, berkurang dong, kecantikan kita?

3. Lemah


Protein juga berfungsi membangun sistem otot. Kekurangan protein dapat menyebabkan tubuh lemah dan tidak bertenaga. Protein dapat membantu memperbaiki kerusakan sekecil apa pun pada otot, sehingga otot tumbuh lebih besar dan lebih kuat.

4. Sulit Tidur


Sulit tidur merupakan salah satu tanda kekurangan protein. Hal ini dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon yang pada akhirnya akan mempengaruhi kinerja otak dalam mengatur kenyamanan tidurmu.

5. Depresi


Kekurangan asam amino dapat menyebabkan suasana hati menjadi muram dan meningkatnya depresi serta kecemasan. Fungsi protein juga menjaga glukosa dalam darah lebih stabil. Sehingga mencegah perubahan mood yang ekstrem.

6. Kurang Fokus


Kekurangan protein menyebabkan tubuh memiliki kadar gula yang berlebihan dalam darah. Hal inilah yang menyebabkan otak kurang konsentrasi. Kondisi ini biasa disebut kabut otak (brain fog).


Cukupi Kebutuhan Gizi Secara Seimbang


Jadi, sudah tahu kan, kalau selama ini kita terus-terusan merasa lapar, berarti kita perlu memeriksa asupan gizi sehari-hari. Siapa tahu, memang masih miskin protein. Berarti, kita makan protein saja nih, setiap hari? Bukan begitu juga, dong!

porsi makan diet

Protein yang berlebihan dalam tubuh juga bisa menyebabkan berbagai masalah dalam tubuh. Misalnya: obesitas, gangguan hati dan ginjal, gangguan jantung dan masih banyak lagi. Bukan sekadar karena protein berlebih, sih. Tapi juga karena tidak diseimbangkan dengan zat gizi lainnya.

Makanya, kita perlu mencukupi seluruh kebutuhan gizi kita, termasuk protein. Asupan protein yang direkomendasikan adalah sebanyak 0,8 - 1,5 gram per kilogram berat badan per hari. Jumlah ini bisa kita penuhi dari menu utama maupun camilan yang sehat dan tinggi protein.

Baca juga: 3 Aplikasi Penunjang Gaya Hidup Sehat Kita.


Camilan Sehat yang Tinggi Protein, Apa Ya?


Kalau kita bicara tentang sumber protein, sebagaimana yang sudah kita ketahui bersama, protein itu ada yang berasal dari hewan maupun tumbuh-tumbuhan. Jika kita mengejar bahan pangan yang tinggi protein, maka sumber protein hewani menjadi pilihan yang lebih baik. Mengapa?

protein hewani

Protein hewani disebut sebagai protein lengkap, karena mengandung 9 asam amino esensial yang kita butuhkan dan strukturnya hampir mirip dengan asam amino yang ada di tubuh. Berbeda dengan protein nabati yang biasanya tidak memiliki 1 atau 2 asam amino esensial di dalamnya.

Sumber protein hewani, antara lain: daging, ikan, makanan laut, telur, susu dan produk olahannya. Selain menjadi sumber protein yang baik, susu dan turunannya juga mengandung kalsium dan vitamin D yang berfungsi menjaga kekuatan tulang dan gigi, serta mencegah osteoporosis.

Sayangnya, kadang orang enggan mengonsumsi susu. Bisa jadi karena kawatir gemuk, alergi terhadap susu atau memang tidak suka saja dengan rasanya. Kamu termasuk yang suka minum susu, nggak?

tidak bisa minum susu


Dapatkan Lebih dari Manfaat Susu dengan Greek Yogurt!


Kalau kita tidak bisa minum susu karena alasan-alasan di atas, sebenarnya kita masih bisa memperoleh manfaat susu dengan mengonsumsi produk olahan susu berupa yogurt, lho. Apa lagi kalau yogurt yang dipilih adalah jenis Greek yogurt. Apa itu Greek yogurt?

greek yogurt

Greek yogurt atau labneh merupakan yogurt yang disaring, sehingga menghasilkan tekstur yang lebih kental tapi tetap lunak. Rasanya asam, khas yogurt pada umumnya. Greek yogurt bisa disantap langsung, sebagai bahan olesan atau dimasak. Bisa dijadikan hidangan gurih maupun manis.

Tahapan awal pembuatan Greek yogurt sama saja dengan yogurt biasa. Kemudian, yogurt disaring agar cairan whey-nya terbuang sehingga menghasilkan tekstur yang lebih kental.

Apa saja sih, manfaat Greek yogurt? Apa bedanya dengan yogurt biasa?

manfaat greek yogurt

Membantu Diet


Proses penyaringan membuat protein susu tetap tinggal dalam yogurt dan mengurangi lemaknya. Kita pun bisa mendapatkan manfaat susu tanpa perlu kawatir mendapat asupan lemak yang berlebihan. Itulah mengapa Greek yogurt tinggi protein dibandingkan dengan yogurt biasa.

Umumnya, ada 15-20 gram protein yang terkandung dalam 6 ons Greek yogurt. Jumlah ini setara dengan protein dalam 3 ons daging tanpa lemak. Bandingkan dengan yogurt biasa yang hanya menghasilkan 9 gram protein, yang berarti memungkinkan kita lebih cepat lapar.

Greek yogurt juga lebih rendah karbohidrat karena kandungan gulanya yang lebih sedikit daripada yogurt biasa. Kadar gula yogurt biasa bisa mencapai 12 gram atau lebih.

Selain rendah gula, Greek yogurt juga lebih rendah garam. Satu porsi Greek yogurt rata-rata mengandung 50 miligram natrium. Hanya sekitar setengah dari jumlah pada yogurt biasa. Kandungan natrium yang terlalu banyak dapat meningkatkan tekanan darah dan risiko masalah jantung lainnya.

Yang tak kalah pentingnya, Greek yogurt mengandung banyak probiotik yang mampu meningkatkan kinerja sistem pencernaan. Sehingga, proses pembusukan makanan lebih cepat dan dapat dicerna dengan lebih efektif.

Di antara ribuan jenis bakteri baik yang ada, Streptococcus thermophillus menunjukkan hasil yang paling menjanjikan dalam menurunkan berat badan. Selain bagus untuk pencernaan, probiotik dalam Greek yogurt juga dapat menghilangkan depresi dan memengaruhi fungsi kerja otak.

Baca juga: 5 Tips Menurunkan Berat Badan Tanpa Menghitung Kalori.

Rendah Laktosa


Untuk membuat Greek yogurt, yogurt biasa dihilangkan bagian whey dan laktosanya. Hal inilah yang menyebabkan kadar laktosa dalam Greek yogurt menjadi lebih rendah dan bisa lebih aman bagi orang-orang yang memiliki intoleran terhadap laktosa.

Kaya Vitamin dan Mineral


Walaupun melalui proses penyaringan, Greek yogurt tetap mengandung kalsium serta memberikan vitamin dan mineral lain yang optimal untuk tubuh. Vitamin B-12, misalnya, satu porsi Greek yogurt bisa memenuhi hingga 21 persen kebutuhan vitamin B-12 harian kita.

Enak!


Apa iya, Greek yogurt itu enak? Beruntunglah kita yang tinggal di negeri ini, karena Greek yogurt di Indonesia ada yang lezat sekali untuk disantap. Namanya Heavenly Blush Greek Yogurt. Sudah pernah mencobanya?


Heavenly Blush, Greek Yogurt Tinggi Protein dan Mengenyangkan


Heavenly Blush memiliki produk Greek yogurt tinggi protein yang melebihi kadar protein Greek yogurt pada umumnya. Teksturnya kental, bergizi tinggi dan mengenyangkan. Hal ini didapatkan karena Heavenly Blush Greek Yogurt melalui proses penyaringan berkali-kali.

greek yogurt tinggi protein

Heavenly Blush Greek Yogurt terdiri atas dua jenis:

  • Heavenly Blush Greek Yogurt Cup. Disajikan dengan aneka pilihan topping yang kadar manisnya bisa ditentukan sesuai selera. Ada strawberry, peach, granola, madu, pir, apel.
  • Heavenly Blush Greek Classic. Ini adalah yogurt siap minum yang lebih mudah dibawa menemani aktivitas kita.

Selain Heavenly Blush Greek Yogurt tinggi protein, sehat dan mengenyangkan, rasanya juga sungguh nikmat, lho! Semua kenikmatan di dalamnya disajikan asli dari bahan-bahan alami tanpa pemanis dan perasa buatan, serta bahan pengawet. Mantap jiwa, kan?

Aku baru berkesempatan mencicipi Heavenly Blush Greek Yogurt Cup yang strawberry, peach, granola dan madu. Sedangkan untuk yang pir dan apel, aku masih penasaran, nih. Selain itu, aku juga sudah akrab dengan Heavenly Blush Greek Classic yang berupa minuman.


Baca juga pengalamanku dengan Heavenly Blush Greek Classic di: Berkemah Menunjang Gaya Hidup Sehat.


Kesanku Mencicipi Heavenly Blush Greek Yogurt Tinggi Protein


Tampak sedap ya, camilan sehat pilihanku ini? Memang lezat, kok! Masing-masing pilihan topping  pada Heavenly Blush Greek Yogurt Cup memberikan sensasi yang berbeda. Enak semua! Begini nih, gambaran perbedaan rasa yang disajikan oleh masing-masing varian:

greek yogurt tinggi protein

Jadi, topping strawberry itu sangat cocok buat yang suka rasa asam. Kita akan mendapatkan sensasi ganda dari asamnya Greek yogurt tinggi protein dan strawberry. Tapi tenang, rasa asam ini berpadu dengan segarnya buah strawberry dan diimbangi dengan sirupnya yang manis.

Kalau kurang kuat dengan yang terlalu asam, kita bisa memilih topping peach dengan sirup yang sama manisnya, namun buah yang disediakan tidak terlalu asam dan sangat segar di kerongkongan.

Atau ingin yang benar-benar manis? Pilih saja yang varian madu! Ini asli manis sangat, benar-benar menutupi rasa asamnya Greek yogurt. Sensasinya sudah mirip seperti makan bubur sumsum saja.

Sedangkan buat yang suka dengan permainan tekstur, Heavenly Blush Greek Yogurt Cup dengan granola akan memuaskanmu. Campuran kacang tanah, oat, kismis, emping jagung, cranberry kering, mede dan biji labu bersatu dalam balutan manisnya madu yang tipis.


Aku pribadi, paling suka yang pakai granola. Selain karena ada variasi tekstur, juga membuat varian ini jadi Greek yogurt tinggi protein melebihi Greek yogurt lain. Kandungan proteinnya 8 gram untuk 100 gram. Sedangkan Greek yogurt umumnya mengandung 15-20 gram protein setiap 600 gram.

Kalau yang Heavenly Blush Greek Classic bagaimana? Itu kan, cair ya? Berarti kadar proteinnya tak seperti Greek yogurt tinggi protein yang seharusnya, dong? Eit, intip dulu deh, informasi nilai gizi pada kemasannya!

greek yogurt tinggi protein

Proteinnya 7 gram untuk setiap satu porsi 200 ml, Say! Itu artinya, masih saja lebih banyak daripada Greek yogurt kebanyakan. Mana rasanya nikmat, segar dan benar-benar mengenyangkan. Kalau mengudap pakai Heavenly Blush Greek Yogurt tinggi protein sih, tak perlu lagi kawatir gemuk.

Bagaimana? Sudah punya gambaran kan, betapa pentingnya kita memilih camilan sehat dan berkualitas? Supaya dapat mengatasi rasa lapar saat jam nanggung di mana pun dan kapan pun, kita harus lebih cerdas memilih camilan sehat dan bergizi.

Kalau kamu sudah menyadari bahwa camilanmu selama ini kurang sehat dan tidak mampu memberikan rasa kenyang yang lama, yuk beralih ke Heavenly Blush Greek Yogurt! Karena Heavenly Blush Greek Yogurt itu "Greek yogurt tinggi protein, kenyangnya bernutrisi."

Related Posts

135 komentar

  1. Saya juga pernah nyoba, Yogurt greeknya emang enak banget apalagi pas dimakan pake pisang :)

    BalasHapus
  2. Aku suka banget greek yogurt karena mengenyangkan tinggal ditambah potongan buah eh tapi havenly blush ini juga udah komplit ternyata ya yang greek nya selama ini beli merk lain. Nanti mau pindah kesini

    BalasHapus
  3. ini yoghurt fav aku, bisa diminum langsung, dibikin overnight oat juga kreasi lainnya :) top deh ga bikin mules lagi

    BalasHapus
  4. Sebagai penggemar Heavenly Blush, aku udah nyobain Greek Yogurt dari Heavenly Blush ini, baik versi cup maupun versi classic-nya. Enak sih, cuman..

    Yang versi classic itu kental sekali, dan aku merasa sedotannya terlalu sempit untuk tekstur sekental itu. Lalu versi cup-nya kurasa kegedean di kemasannya. Akan jauh lebih baik jika sendoknya disingkirkan saja, supaya kemasannya lebih handy dan space sendoknya nggak menuh-menuhin tempat. Mungkin memang maksudnya supaya greek yogurt ini bisa dimakan secara on-the-go, tapi aku sendiri lebih prefer pakai sendok yang lebih besar untuk bisa melahap greek yogurt. :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya sih, kemasan cup agak bulky ya? tapi kalau begitu beli langsung dimakan ya berasa praktis.

      Hapus
  5. Detil sekali diulas manfaat dan efeknya mengkonsumsi protein.
    Keren, kak.

    Banyak orang mengeluhkan tampilan kulitnya terlihat kusam, minum yoghurt protein jadi dqlqh satu solusinya.
    Tentunya juga dibarengi konsumsi sayuran lainnya.

    BalasHapus
  6. wah terima kasih infonya, aku suka banget minum yogurrttt. tp sayurannya masih kurang nih

    BalasHapus
  7. trnyta yg sering bikin laper pdhl uda mkan bnyk itu krna kekurangan protein ya, ak jg suka konsumsi heavenly blush tp blum coba yg greek yogurt ini

    BalasHapus
  8. Saya suka sama ulasannya mbak. Detail sekali. Sebagai pecinta yogurt jenis apapun, yogurt selalu membantu memperlancar pencernaan saya hihihi

    BalasHapus
  9. Ku kalau lagi in hurry bin hungry ku tinggal grab Heavebly blush greek yogurt ini di kulkas, makan deh. Lumayan buat ganjel perut dengan sarapan sehat

    BalasHapus
  10. Enaknya sekarang ada cemilan sehat dan praktis begini. Yoghutnya heavenly blush aja enak. Sayangnya yang greek yogurt ini belum masuk ke daerah saya. Semoga cepat masuk deh. Penasaran pengen nyicipin.

    BalasHapus
  11. Aku sudah beralih ke greek yogurt. Benar-benar mengenyangkan tapi juga bikin sehat ya mba

    BalasHapus
  12. Setelah baca tulisan ini, kayanya aku kurang protein deh haha
    Harus banyak konsumsi protein ga, apalagi kalau konsumsi Greek Yoghurt. Kelihatan nya enak, tp aku belum pernah coba padahal ada banyak di mini market ya.

    BalasHapus
  13. Tulisannya sungguh keren.
    Aku suka Greek Yoghurt Heavenly Blush...biasanya aku beli pas pagi kalo sembari nunggu anakku sekolah.
    Karena buru-buru ga sempet sarapan, andalan banget, diet sehat kenyang lebih lama bersama Greek Yoghurt Heavenly Blush.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyaa...kak Farida.
      Trus kalo pas Ramadan gini, kan susah banget yaa...curi-curi kesempatan makan (karena ada anak-anak).

      Greek Yoghurt bisa jadi pilihan.
      Karena cepet dan ringkes.

      Hapus
    2. yuhuu.. praktis bikin kenyang

      Hapus
  14. Suka banget sama Greek Yoghurt ini. Enak dan biasanya ku jadikan campuran oatmeal. Makin mantabs

    BalasHapus
  15. Waduh kok gejala-gejala yang disebutkan itu sama dengan yang aku alami siih? Jangan-jangan aku kekurangan protein nih. Berarti konsumsi yoghurt rutin bisa bantu atasi masalah ini yaa

    BalasHapus
  16. Aku belum pernah nyobain yoghurt yang satu ini Mbak Jadi kepengen juga nyobain yoghurt nya Seperti apa rasanya ya

    BalasHapus
  17. Aku suka bangeeet ni heavenly blush buat nemenin kerjaaa. Rasanya enak n seger banget trus harga sangat terjangkau. Mantaaaps!

    BalasHapus
  18. aku sukaaa sama yoghurt ini, soalnya dia ga berasa asem bangett

    BalasHapus
  19. ini sih favorit aku banget, soalnya minus satu aja udah kenyang ya, apalagi cicampur sama topping buah buahan kaya pisang dan buah naga, langsung kenyang sih itu

    BalasHapus
  20. Aku sueneeeengg bgt konsumsi Yoghurt ini.
    Awalnya karena mau ikut kontes IG yg hadiah ke Yunani itu lho :D
    Walo gak menang (hiks) tapi aku demen ama rasa dan kandungannya yang cihuy abiiissss
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    BalasHapus
  21. Wah jadi penasaran sama granola. Mudahmudahan di minimarket deket rumah ada biar tau rasanya :D

    BalasHapus
  22. duh ini yogurt kesukaan anakku bangetttt... maunya tiap hari makan ini hahha... emang enak dan begizi sih ya...

    BalasHapus
  23. Ini yoghurt kesukaan suamiku :) katanya rasanya enak, plain dan gak bikin eneg :)

    BalasHapus
  24. Selain air mineral, Protein merupakan zat gizi yang paling banyak dibutuhkan oleh tubuh, jika sesorang dehidrasi atau kekurangan kebutuhan air maupun kekurangan protein, maka akan dapat berdampak pendek maupun jangka panjang bagi tubuh seseorang. protein dalam bentuk yogurt ini bisa jadi solusi orang yang tidak suka sumber protein lain selain dalam bentuk yogurt

    BalasHapus
  25. Mpo pernah nyobain yogourt Greek rasa enak tidak terlalu asam tapi khasiatnya ok

    BalasHapus
  26. Pengen nyetock ini rasanya buat teman ngemil buah hehehe.
    Saya dan anak suka sama yogurt, rasanya setiap kali mengunjungi toko atau supermarket, pasti mampir di lemari yogurt :D

    BalasHapus
  27. dicampur buah, pasti tambah enak ya.. tapi karena memang ga hobi yoghurt jd belum ngeh sama merk ini. ntar jd referensi buat coba deh tfs mbak ida :)

    BalasHapus
  28. Saya dan keluarga nih suka banget yoghurt.. emang baik buat kesehatan ya mba..

    BalasHapus
  29. Heavenly Blush ini enak, sehat, bisa buat diet pula. Lengkap ya kak

    BalasHapus
  30. Yoghurt ini kesukaan anak nih. Tapi sayang di tempat saya yang toping buah blm ada. Jadi masih yoghurt edisi lama.

    BalasHapus
  31. Aku nyoba yang biru itu emang enak banget mba, sayang aku nyari yang ada cup gak ketemu #Hiksss

    BalasHapus
  32. Saya banget ini. Baru makan, nggak lama udah berasa lapar lagi. Mau ah nyobain Greek yoghurt ini. Sebelumnya belum pernah nyobain. Terima kasih ya mbak infonya

    BalasHapus
  33. yoghurt favorit aku ini parah, rasanya enak engga asem tapi ya enggak manis juga. perfect bgt!

    BalasHapus
  34. Belum pernah coba yang ini, jadi penasaran..

    BalasHapus
  35. Aku suka ini mba. Mengenyangkan tapi juga enak banget. Apalagi dingin dingin :)

    BalasHapus
  36. baru aja tadi pagi ke minimarket deket rumah, nyari yoghurt ga jual. baca ini makin pengen yoghurt heavenly blush. ntar sore mau nyari ke minimarket yg lebih kumplit di depan komplek ahh

    BalasHapus
  37. Keren ya manfaat si protein, apalagi kalau ada cara konsumsi yang enak sudah menjadi yoghurt. Pernah nyobain yoghurt ini cocok saat saya lagi nge-drop...

    BalasHapus
  38. Camilan sehat pengusir lapar! Mantab bener ini...langsung masuk list deh..

    BalasHapus
  39. ini favoritku banget rasa asam yoghurtnya pas jadi ga bikin lambung melilit, seger juga apalagi kalau dingin

    BalasHapus
  40. Belum pernah mencicipi greek yogurt.

    Biasanya minum varian lain dari Heavenly Blush yang siap saji itu.
    Apalagi kalau dinikmati dingin, maknyoos!

    Sekarang jadi bertambah nih referensi yogurt tinggi protein

    BalasHapus
  41. Iya mbak, aku setuju banget dengan sharing Greek yogurt ini. Dan aku paling suka yang strawberyy, suka dengan rasa asam yang menyegarkan. Rasa lain udah nyoba yang peach, tapi tetep favoritku ya strawberry

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah sukanya greek yogurt stroberi ya. aku paling suka yg granola

      Hapus
  42. Yoghurt kesukaanku nih. Aku suka rasa strobery

    BalasHapus
    Balasan
    1. banyak juga yg suka greek yogurt stroberi ya

      Hapus
  43. Aku beberapa kali nyobain heavenly blush ini tapi blm pernah nyobain yg kemasan cup. Biasanya yg kotakan

    BalasHapus
    Balasan
    1. yuk cobain nih biar dapat asupan yg lebih tinggi protein

      Hapus
  44. Beli di mana sih yang cup? mau coba yang peach dan granola. Enaaak nih buat toping pancake.

    BalasHapus
  45. Bener mbak saya pernah merasakan seperti ini, sudah makan tapi masih lapar, berarti kurang protein ya....harus mulai merubah pola hidup sehat ya. Greek yogurt heavenly blush ini menyehatkan ya mbak, banyak mengandung protein yang dapat menutrisi tubuh...jadi pengen ngemil yogurt ini aja supaya tubuh terjaga kesehatannya....

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul sekali. pilih greek yogurt tinggi protein ya

      Hapus
  46. Saya pecinta yoghurt, meski ahak.asem tp rasanya enak ya..blm nuoba yg merk ini jd pengen nyoba jg..

    BalasHapus
  47. Suka deh sama yogurt. Camilan sehat yang seger. Apalagi yang ada topping buahnya gitu ya. Bikin nyamil yogurt ada yang bisa digigit-gigitnya :)

    BalasHapus
  48. Aku paling demen nih sama Greek Yogurt ini, enak banget soalnya. Kadang kalau di Sbux suka beli 2 cup buat teman ngedraft.

    BalasHapus
  49. Aku belum pernah euy cobain yogurt ini kayaknya enak dah gitu disisi lain ada snack healthy buah nya juga lagi ya .

    BalasHapus
  50. Mantap infonya. Ini beda dgn yoghurt biasa ya, penasaran jg, cocok buat yg lg diet. Alternatif makanan sehat & tinggi protein di samping susu kedelai. Oh ya, sy follower baru blog mba. Thx

    BalasHapus
  51. Aku suka Yogurt :). Apalagi greek yogurt ini mengenyangkan dan juga menyehatkan yaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul sekali. Greek yogurt jg tinggi protein

      Hapus
  52. Wah aku penasaran dnegan rasa Granola, yang isiannya komplit ya. Ada kacang tanah, oat, dan lainnya, ditambah madu juga

    BalasHapus
  53. Jadi gitu ya, protein itu bisa nahan lapar lebih lama. Pantesan bapakku dulu suka nyuruh aku sarapan telur sama susu. Sayangnya dulu aku bandel dan ga mau nurut hihihi.... eh kalau sekarang udah suka olahan protein dan yogurt itu salah satu kesukaanku. Dimakan langsung atau dicampur sama yang lainnya tetep enak

    BalasHapus
  54. Sepertinya aku termasuk orang yang memiliki gejala2 orang yang kekurangan protein mba heheee.. iya nih, kebanyakan konsumsi karbohidrat. Harus mulai mengubah pola ngemil dengan yang tinggi protein ya. Buat aku yang enggak suka susu, kayaknya cocok nih konsumsi Greek Yogurt ya. Rasanya tidak eneg dan ada topping buahnya, jadi segeeerrr....

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yoi, greek yogurt ini enak dan tinggi protein

      Hapus
  55. Wah, nyemil yogurt ini sih enak banget. Pake yang ada toping buahnya bikin nyemil yogurt ada bagian yang digigit-gigitnya

    BalasHapus
  56. heavenly blush greek yoghurt favoritku selalu. Rasanya nyaman di mulut dan perut, sehat pulak

    BalasHapus
  57. Aku juga suka ini mba kadang kubuat campuran smoothies buat anak2 ku ,, kalau aku sih kadang konsumsi Langsung bener manfaatnya banyak

    BalasHapus
  58. Paling suka dengan greek yogurt, rasanya segar ya...
    Apalagi kandungannya juga bagus, banyak proteinnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betuuull.. Aku juga suka bgt sama greek yogurt tinggi protein ini

      Hapus
  59. Saya suka susu koq Mbak. Tapi klo yougurt malah sebenarnya yg gimaanaaa yaaah, lidah dan lehernya udik nih gak suka yg kekinian, hihihih. Tapi pengen juga lah nanti nyobain. Ohyaa yg bentuk cup itu bisa jd toping roti tawar gitu kali ya, jadi selai :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bisaaa.. Tapi toppingnya bersirup sih. Jadi kyknya lbh cocok utk topping pancake

      Hapus
  60. Membantu diet, catetan penting ini hehehe...
    Kalau saya suka minum susu, apalagi susu coklat, bisa rebutan sama anak-anak. Kalau yoghurt aman, nggak ada yang mau ngerebut, karena anak-anak nggak suka, jadi bisa tenang menikmati sendiri

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hihihi.. Greek yogurt lbh tinggi protein lagi

      Hapus
  61. Aku suka bgt sama yg classic nih, rasanya enakkkk dan mengenyangkan ya kak. Sayangnya yg cup susah nyarinya disini hehe

    BalasHapus
  62. Enak banget ya yogurt ini.. Aku pun suka kalau ke minimarket beli ini stok drmh

    BalasHapus
  63. Camilan sehat kesukaanku banget ini. Nggak tahu kalau udah beli itu rasanya kok senang banget. Pengen beli kemasan besar tapi gak pernah lihat.

    BalasHapus
  64. Emang enak sih greek protein ini

    BalasHapus
  65. aku suka banget dengan heavenly blush ini. habisnya nagih. apalagi skrg yang sama buah itu baru bange tmasuk pekanbaru. senang bisa nyobain

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah, seneng ya bisa menikmati greek yogurt tinggi protein

      Hapus
  66. Saya suka bgt dengan yogert apalagi kl ada toping dan rasa buah kesukaan saya... Emmm.. Puasa" gini seger kali ya buka pke yogert yg dingin.. Selain sehat jg sedaappp.. Btw mba kok dah lama gk kliatan sih

    BalasHapus
  67. Greek Yougurt ini tinggi banget kandungannya yah mba, sehat untuk tubuh pula, pengen ah konsumsi rutin Greek Yougurt ��

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yuk, rutin makan greek yogurt tinggi protein!

      Hapus
  68. Greek yogurt heavenly blush enak semua rasanya. Tetapi lebih suka yang kemasan cup. Ada aneka campuran. Lebih segar. Lebih suka yang peach atau apel.

    BalasHapus

Posting Komentar